Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2019

Kisah ikan yang masih lapar ketika di beri makan oleh Nabi Sulaiman AS

Ketika kata Nabi Sulaiman diucapkan pasti yang terpikir adalah kekayaan nya yang luar biasa. Nabi Sulaiman diberi kelebihan oleh Allah Swt salah satu nya adalah dengan kekayaan yang luar biasa, konon katanya orang terkaya saat ini jika disatukan tidak akan mampu menyaingi kekayaan Nabi Sulaiman AS. Walaupun sudah diberi kekayaan yang berlimpah oleh Allah Swr., tetapi Nabi Sulaiman tetap hamba yang taat dan beriman kepada Allah Swt. Dia tidak sombong dan tidak pelit dengan kekayaan yang dimilikinya. Bahkan suatu ketika, Nabi Sulaiman berkeinginan dan merasa mampu memberi makan semua makhluk yang hidup di bumi, termasuk yang di udara, darat, dan laut. Nabi Sulaiman pernah memohon kepada Allah untuk memberi makan semua makhluk yang ada di bumi, namun Allah tidak langsung mengabulkannya dan menjawab "Sungguh, engkau (Nabi Sulaiman) tidak akan mampu." Namun, Nabi Sulaiman kembali memohon kepada Allah untuk memberi makan semua makhluk yang ada di bumi, hingga akhir nya All...